Tuesday, November 20, 2018

Efek Samping Terlalu Banyak Mengonsumsi Buah Takokak

Efek Samping Takokak - Buah takokak bukan hanya memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh tetapi jika terlalu banyak mengonsumsinya maka akan menimbulkan efek samping yang berbahaya, teruma untuk kaum pria. Dimana kandungan senyawa yang ada pada buah takokak dapat menurunkan tingkat kesuburan pria.

Sebenarnya masalah ini, sangat bermanfaat jika anda ingin menunda memiliki anak atau bisa dibilang mengonsumsi buah takokak merupakan cara alami untuk pria untuk tidak menggunakan alat kontrasepsi dalam mencegah kehamilan. Tetapi perlu di ingat,  mengonsumsi buah takokak harus sesuai batas wajar.

Menurut sebuah penelitian dengan mengkonsumsi 390 gram buah takokak atau setara 0,25 kg setiap hari selama 10 hingga 35 hari maka hasilnya akan menurunkan tingkat kesuburan  pria selama 5 sampai dengan 6 bulan.

Efek samping takokak

Umumnya,  terdapat dua metode kontrasepsi untuk para pria yaitu dengan cara mekanis dan kimiawi. Cara mekanis itu bertujuan untuk mengganggu penyaluran sperma sedangkan untuk cara kimiawi yaitu untuk menghambat terbentuknya atau pematangan sperma. Cara kimiawi ini, salah satunya dapat dilakukan dengan cara pemberian hormon atau bahan alami seperti buah takokak ini.

Buah takokak (Solanum torvum Sw ) yang memiliki nama lain seperti  rimbang, tekokak, terong pipit, terong teter, terong belut, cokowana, ribbang (Batak Toba), cepokak atau pokak (Jawa), mini-eggplant (terong mini) dan turkey berry (buni turki) ini sudah sangat lama dikenal dengan khasiatnya. Salah satunya sebagai pengganti alat kontrasepsi.

Kenapa buah takokak dapat berfungsi sebagai cara alami pengganti alat kontrasepsi? Jawabannya yaitu karena didalam buah dan daun takokak terdapat kandungan senyawa alkaloid steroid yang berupa 0.84% solasodin yang merupakan bahan baku hormon seks untuk kontrasepsi.

Dimana adanya kandungan senyawa tersebut dapat menghambat permatogenesisi pada pria dan  menyebabkan sperma akan menjadi abnormal serta berkurannya tingkat mobilitas yang langsung berpengaruh terhadap tingkat kesuburan pada pria.

Meskipun tingkan kesuburan pada pria itu menurun, namun sebuah penelitian telah menyimpulkan bahhwa dengan mengonsumsi buah takokak untuk sebagai cara alami alat kontrasepsi tidak akan menimbulkan efek samping yang merugikan bagi pria.

Lalu jika mengonsumsi buah takokak itu dihentikan maka otomatis tingkat kesuburan sperma pria akan mulai kembali meningkat dan akan kembali normal seperti semula ketika sebelum mengonsumsi buah takokak.

Demikianlah informasi mengenai efek samping buah takokak yang dapat kami sampaikan dan semoga dengan informasi diatas tadi itu bisa bermanfaat untuk kalian semuanya.

Related Posts

Efek Samping Terlalu Banyak Mengonsumsi Buah Takokak
4/ 5
Oleh