Tahukah anda bahwa buah kiwi sangat baik untuk ibu hamil? Buah yang berbentuk unik seperti sawo dengan warna kulit coklat, lalu daging yang berwarna hijau terang ini ternyata sangat baik untuk kesehatan dan kecantikan.
Umumnya, buah kiwi disajikan dalam olahan seperti jus, es krim, salad buah atau sebagai hiasan kue. Jenis buah kiwi di pasaran yang banyak beredar terdapat dua jenis yaitu kiwi hijau dan juga kiwi kuning keemasan atau kiwi gold.
Buah kiwi berasal dari china yang awalnya buah ini bernama Gosberi Cina. Tetapi, pada tahun 1950 untuk alasan ekspor marketing agar harganya tidak turun drastis di pasaran, buah ini diganti namanya menjadi melonette kemudian kiwi. Arti kiwi sendiri yaitu burung yang tak bisa terbang berasal dari bahasa Selandia Baru.
Selain rasanya yang asam dan manis menyegarkan, ternyata kandungan nutrisi dalam buah kiwi juga sangat baik untuk ibu hamil. Oleh karena itu, sangat disarankan ibu hamil menjadikan buah ini sebagai makanan wajib selama masa kehamilan. Berikut adalah rincian kandungan nutrisi yang terdapat pada secangkir buah kiwi:
Selain banyak mengandung antioksidan dan merupakan sumber serat, buah kiwi kaya akan berbagai vitamin seperti vitamin A, C, E dan K. Kemudian kandungan kalium, asam amino, folat dan kalsiumnya juga cukup tinggi.
Tak heran jika buah kiwi sangat berkhasiat atau memiliki banyak manfaat bagi ibu hamil. Untuk lebih jelas, berikut akan diulas kebaikan buah kiwi untuk ibu hamil.
Kesehatan ibu hamil sangatlah penting, karena selain menjaga kesehatannya sendiri ibu hamil diharuskan juga untuk menjaga kesehatan janin.
Untuk itu, ibu hamil sebaiknya harus tetap sehat dan bugar dalam masa kehamilannya, karena jika tidak maka bisa membahayakan kesehatan janin. Oleh karena itu, mengonsumsi buah kiwi yang mengandung vitamin C yang cukup tinggi dapat berfungsi sebagai antioksidan dalam menangkal berbagai radikal bebas dan mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh bagi para ibu hamil.
Selain mengandung janin, ternyata ibu hamil terkadang mengalami susah buang air besar (BAB) atau sembelit. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Acta Obstetricia mengemukakan bahwa 3 dari 4 ibu hamil mengalami susah BAB.
Untuk mencegahnya, ibu hamil dapat memanfaatkan buah kiwi yang kaya akan serat sehingga dapat melancarkan BAB. Dalam mengonsumsinya ibu hamil dapat mengolahnya terlebih dahulu menjadi jus atau olahan lainnya agar dapat dinikmati.
Saat hamil, rasa mual dan muntah-muntah hal yang biasa terjadi pada ibu hamil. Meskipun dikenal dengan istilah morning sickness, mual dan muntah-muntah tidak hanya terjadi di pagi hari,tetapi juga dapat terjadi di siang, sore, malam atau bahkan sepanjang hari.
Dalam buah kiwi terdapat vitamin B yang bisa membantu menghilangkan rasa mual dan muntah-muntah sehingga ibu hamil bisa menjadi lebih mudah dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
Tekanan darah tinggi (hipertensi) bagi ibu hamil dapat menghambat pertumbuhan dan perkembangan janin dan bisa menyebabkan resiko bayi lahir secara prematur.
Buah kiwi yang mengandung vitamin c ternyata cukup efektif dalam menurunkan tekanan darah tinggi. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Mette Svendsen dari Oslo University Hospital, Norwegia. Mengungkap bahwa orang yang sering mengonsumsi buah kiwi memiliki tekanan darah yang lebih rendah dari orang yang jarang mengonsumsinya.
Manfaat lainnya mengonsumsi buah kiwi bagi ibu hamil yaitu mendapatkan perlindungan DNA. Pada buah kiwi terdapat salah satu kandungan esensial yaitu antioksidan. Adapun kandungan antioksidan tersebut sangat bagus untuk kesehatan tubuh ibu hamil dan janin, khususnya dalam melindungi DNA pada bayi. Bahkan sebuah penelitian menunjukkan bahwa buah kiwi juga mampu mencegah timbulnya sel kanker.
Wanita saat hamil sangat tidak disarankan untuk menggunakan kosmetik karena bahan kimianya bisa memengaruhi kondisi pada janin. Apabila mengalami berbagai masalah kulit seperti jerawat, flek hitam, kusam, dan lainnya akan lebih baik jika mengonsumsi buah kiwi. Sebab vitamin dan mineral di dalamnya sangat baik untuk kesehatan kulit.
Baca Juga : Manfaat Masker Alpukat Untuk Kecantikan Wajah
Buah Kiwi dapat dikonsumsi dalam berbagai cara, mungkin ini dapat menjadi referensi anda dalam menikmatinya :
Baca Juga : 11 Manfaat Buah Apel Untuk Kesehatan
Meskipun buah kiwi memberikan banyak manfaat bagi ibu hamil, tetapi jika dikonsumsi secara banyak akan menimbulkan efek samping yang tidak dingingkan. Apa saja efek sampingnya? Simak berikut ulasannya.
Benarkah buah kiwi dapat timbulkan alergi ? Tentu, siapa sangka buah segar berwarna hijau ini juga merupakan alergen. Salah satu enzim yang dapat melunakkan daging, yaitu aktinidin, disebut bisa menjadi sumber alergi yang bisa menimbulkan gangguan di sekitar mulut.
Enzim tersebut membuat kiwi mentah sangat tidak cocok dikonsumsi apalagi jika dicampur dengan susu, sebab susu sangat mudah dicerna, sehingga reaksi alergi akan lebih cepat terjadi.
Mengonsumsi buah kiwi secara berlebihan dapat menyebabkan pankreatitis. Kandungan nutrisi dalam buah kiwi diantaranya kalium, serotonin, vitamin C dan E. Akibat kelebihan nutrisi tersebut dapat mengubah tingkat trigliserida dalam darah, yang bisa membahayakan pankreas dalam jangka panjang.
Buah kiwi mengandung vitamin C, K dan serat. Selain itu, juga rendah kalori dan padat energi sehingga sangat cocok untuk digunakan dalam menurunkan berat badan ataupun program diet. Tetapi secara medis, menurunkan berat badan saat hamil sangat tidak dianjurkan.
Bahkan, wanita dengan berat badan berlebih disarankan untuk menaikkan berat badannya selama masa kehamilan. Sebab, jika dilakukan dapat menimbulkan terjainya kekurangan gizi, ketidaksempurnaan perkembangan janin dan bayi kekurangan berat badan saat lahir.
Itulah beberapa bahaya dan manfaat buah kiwi untuk ibu hamil disertai dengan berbagai cara memakannya.
Umumnya, buah kiwi disajikan dalam olahan seperti jus, es krim, salad buah atau sebagai hiasan kue. Jenis buah kiwi di pasaran yang banyak beredar terdapat dua jenis yaitu kiwi hijau dan juga kiwi kuning keemasan atau kiwi gold.
Buah kiwi berasal dari china yang awalnya buah ini bernama Gosberi Cina. Tetapi, pada tahun 1950 untuk alasan ekspor marketing agar harganya tidak turun drastis di pasaran, buah ini diganti namanya menjadi melonette kemudian kiwi. Arti kiwi sendiri yaitu burung yang tak bisa terbang berasal dari bahasa Selandia Baru.
Daftar isi
Kandungan Nutrisi Dari Buah Kiwi
Selain rasanya yang asam dan manis menyegarkan, ternyata kandungan nutrisi dalam buah kiwi juga sangat baik untuk ibu hamil. Oleh karena itu, sangat disarankan ibu hamil menjadikan buah ini sebagai makanan wajib selama masa kehamilan. Berikut adalah rincian kandungan nutrisi yang terdapat pada secangkir buah kiwi:
- 110 kalori
- 157 IU vitamin A
- 167 mg vitamin C
- 2,6 mg vitamin E
- 2 g protein
- 5,4 g serat
- 31 mg magnesium (Mg)
- 562 mg kalium (K)
- 0,56 mg zat besi (Fe)
- 61 mg kalsium (Ca)
- 0,23 mg seng (Zn)
Manfaat Buah Kiwi Untuk Ibu Hamil
Selain banyak mengandung antioksidan dan merupakan sumber serat, buah kiwi kaya akan berbagai vitamin seperti vitamin A, C, E dan K. Kemudian kandungan kalium, asam amino, folat dan kalsiumnya juga cukup tinggi.
Tak heran jika buah kiwi sangat berkhasiat atau memiliki banyak manfaat bagi ibu hamil. Untuk lebih jelas, berikut akan diulas kebaikan buah kiwi untuk ibu hamil.
1. Meningkatkan kekebalan tubuh secara alami
Kesehatan ibu hamil sangatlah penting, karena selain menjaga kesehatannya sendiri ibu hamil diharuskan juga untuk menjaga kesehatan janin.
Untuk itu, ibu hamil sebaiknya harus tetap sehat dan bugar dalam masa kehamilannya, karena jika tidak maka bisa membahayakan kesehatan janin. Oleh karena itu, mengonsumsi buah kiwi yang mengandung vitamin C yang cukup tinggi dapat berfungsi sebagai antioksidan dalam menangkal berbagai radikal bebas dan mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh bagi para ibu hamil.
2. Melancarkan pencernaan
Selain mengandung janin, ternyata ibu hamil terkadang mengalami susah buang air besar (BAB) atau sembelit. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Acta Obstetricia mengemukakan bahwa 3 dari 4 ibu hamil mengalami susah BAB.
Untuk mencegahnya, ibu hamil dapat memanfaatkan buah kiwi yang kaya akan serat sehingga dapat melancarkan BAB. Dalam mengonsumsinya ibu hamil dapat mengolahnya terlebih dahulu menjadi jus atau olahan lainnya agar dapat dinikmati.
3. Menghilakan rasa mual saat hamil
Saat hamil, rasa mual dan muntah-muntah hal yang biasa terjadi pada ibu hamil. Meskipun dikenal dengan istilah morning sickness, mual dan muntah-muntah tidak hanya terjadi di pagi hari,tetapi juga dapat terjadi di siang, sore, malam atau bahkan sepanjang hari.
Dalam buah kiwi terdapat vitamin B yang bisa membantu menghilangkan rasa mual dan muntah-muntah sehingga ibu hamil bisa menjadi lebih mudah dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
4. Menurunkan tekanan darah tinggi
Tekanan darah tinggi (hipertensi) bagi ibu hamil dapat menghambat pertumbuhan dan perkembangan janin dan bisa menyebabkan resiko bayi lahir secara prematur.
Buah kiwi yang mengandung vitamin c ternyata cukup efektif dalam menurunkan tekanan darah tinggi. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Mette Svendsen dari Oslo University Hospital, Norwegia. Mengungkap bahwa orang yang sering mengonsumsi buah kiwi memiliki tekanan darah yang lebih rendah dari orang yang jarang mengonsumsinya.
5. Melindungi DNA
Manfaat lainnya mengonsumsi buah kiwi bagi ibu hamil yaitu mendapatkan perlindungan DNA. Pada buah kiwi terdapat salah satu kandungan esensial yaitu antioksidan. Adapun kandungan antioksidan tersebut sangat bagus untuk kesehatan tubuh ibu hamil dan janin, khususnya dalam melindungi DNA pada bayi. Bahkan sebuah penelitian menunjukkan bahwa buah kiwi juga mampu mencegah timbulnya sel kanker.
6. Membantu mengatasi masalah pada kulit
Wanita saat hamil sangat tidak disarankan untuk menggunakan kosmetik karena bahan kimianya bisa memengaruhi kondisi pada janin. Apabila mengalami berbagai masalah kulit seperti jerawat, flek hitam, kusam, dan lainnya akan lebih baik jika mengonsumsi buah kiwi. Sebab vitamin dan mineral di dalamnya sangat baik untuk kesehatan kulit.
Baca Juga : Manfaat Masker Alpukat Untuk Kecantikan Wajah
Cara makan buah kiwi untuk ibu hamil
Buah Kiwi dapat dikonsumsi dalam berbagai cara, mungkin ini dapat menjadi referensi anda dalam menikmatinya :
- Dimakan beserta kulitnya seperti memakan apel
- Belah menjadi dua bagian dan makan dagingnya menggunakan sendok
- Dibuat menjadi jus, atau dicampur dengan es menjadi smoothie
- Dibuat menjadi selai atau saus buah
Baca Juga : 11 Manfaat Buah Apel Untuk Kesehatan
Bahaya Buah Kiwi Untuk Ibu Hamil
Meskipun buah kiwi memberikan banyak manfaat bagi ibu hamil, tetapi jika dikonsumsi secara banyak akan menimbulkan efek samping yang tidak dingingkan. Apa saja efek sampingnya? Simak berikut ulasannya.
1. Dapat menimbulkan alergi
Benarkah buah kiwi dapat timbulkan alergi ? Tentu, siapa sangka buah segar berwarna hijau ini juga merupakan alergen. Salah satu enzim yang dapat melunakkan daging, yaitu aktinidin, disebut bisa menjadi sumber alergi yang bisa menimbulkan gangguan di sekitar mulut.
Enzim tersebut membuat kiwi mentah sangat tidak cocok dikonsumsi apalagi jika dicampur dengan susu, sebab susu sangat mudah dicerna, sehingga reaksi alergi akan lebih cepat terjadi.
2. Menyebabkan pankreatitis (radang pankreas)
Mengonsumsi buah kiwi secara berlebihan dapat menyebabkan pankreatitis. Kandungan nutrisi dalam buah kiwi diantaranya kalium, serotonin, vitamin C dan E. Akibat kelebihan nutrisi tersebut dapat mengubah tingkat trigliserida dalam darah, yang bisa membahayakan pankreas dalam jangka panjang.
3. Menurunkan berat badan
Buah kiwi mengandung vitamin C, K dan serat. Selain itu, juga rendah kalori dan padat energi sehingga sangat cocok untuk digunakan dalam menurunkan berat badan ataupun program diet. Tetapi secara medis, menurunkan berat badan saat hamil sangat tidak dianjurkan.
Bahkan, wanita dengan berat badan berlebih disarankan untuk menaikkan berat badannya selama masa kehamilan. Sebab, jika dilakukan dapat menimbulkan terjainya kekurangan gizi, ketidaksempurnaan perkembangan janin dan bayi kekurangan berat badan saat lahir.
Itulah beberapa bahaya dan manfaat buah kiwi untuk ibu hamil disertai dengan berbagai cara memakannya.
Bahaya dan Manfaat Buah Kiwi Untuk Ibu Hamil
4/
5
Oleh
Harry Setyo